Deskripsi ini dibuat tanpa bermaksud untuk membatasi makna, tetapi untuk bisa tetap diakses oleh semua orang yang punya kemampuan berbeda.
Panel pertama
Ada dua orang berdiri bersebelahan. Satu orang perempuan berambut sebahu, berbaju kuning, dan membawa tas merah muda di pundaknya. Satu orang laki-laki di sebelah kanannya mengenakan baju berwarna biru, berkaca mata, dan di tangan kirinya ada tongkat. Mereka ada di depan lift; ada penanda lantai dan tanda panah ke atas maupun tanda panah ke bawah. Ada balon kata yang berasal dari penanda itu bertuliskan, “Naik ke atas”. Perempuan berbaju kuning tadi bilang, “Yaelah… Semua orang juga tahu!!!”
Panel kedua
Masih ada dua orang yang sama. Laki-laki berbaju biru berkata, “Tapi buat disabilitas netra seperti saya, itu sangat membantu lho, Mbak…” dalam balon katanya. Perempuan tadi menanggapi, “Eh… Maaf, Pak. Saya gak tahu…”
Azer – 2016